Doc Kegiatan Ziarah |
Dalam rangka mengenang jasa dan tokoh Pendiri IPNU Pimpinan Cabang IPNU Bandung Barat, melaksanakan Ziarah ke makam KH Tolhah Mansur dan Nyai Hj Umroh Mahfudhoh di Yogyakarta, pada Selasa - Jum’at ( 14-17).
Rombongan IPNU dari Bandung Barat mengendarai 1 Mobil Bus dan sampai di tempat ziarah pada Pukul 23 : 00 di Komplek Makam Krapyak Yogyakarta.
Hifni Manan Nuzula, Ketua IPNU Bandung Barat mengatakan, Tujuan Ziarah ini untuk mengenang Jasa- Jasa para Tokoh Pendiri IPNU sekaligus Mendoakan Para tokoh IPNU.
Momentum Ziarah ini sebagai tanda Perjuangan kita berkhidmat di IPNU dan Khusunya di NU, Serta ibrah untuk meneladani Jasa- Jasa Para Pendiri Nu dan tentunya Kita mengharapkan Keberkahan dari Allah SWT, Pungkasnya.
Selama Ziarah, Imbuh Hifni, para pengurus IPNU Bandung Barat, juga membaca tahll dan doa bersama, agar para pengurus/aktivis IPNU selalu di berkahi dan diberikan kekuatan dalam berkhidmat di Organisasi dan dalam menjalankan amanah Organisasi.
selain berziarah kepada para pendiri dan tokoh IPNU, Pimpinan Cabang IPNU Bandung Barat juga bersilaturahmi kepada penerus KH. Tolhah Mansur, yaitu DR. KH. Ahmad Fatah M.Ag Pimpinan Pondok Pesantren Sunni Darussalam., di Krapyak Yogyakarta.
Silaturahmi ini sebagai sambung sanad dan bentuk khidmah kita terhadap para pendiri dan penerus dari KH. Tolhah Mansur, Sehingga kita tidak Lupa dengan para peneurusnya, agar kami senantiasa di doakan oleh Duriyat Dari KH, Tolhah Mansur, Ujar Hifni.
DR. KH. Ahmad Fatah M.Ag Pimpinan Pondok Pesantren Sunni Darussalam, Memberikan wejangan dan pesan yang sangat memotivasi bagi kami Pengurus IPNU Bandung Barat.
Silahkan, Berjuang, karena kelak kita ini akan menjadi sejarah. dan itu tidak akan lama, ko tahu tahu udah seperti ini dan seperti itu , kita boleh memilih, apakah akan menjadi pelaku sejarah atau sejarawan, artinya, yang membaca dan mendengarkan sejarah orang, Ujar DR. KH. Ahmad Fatah M.Ag.
Redaktur : A haidar